Bulan Bakti Peduli Kanker IIP BUMN Wilayah Sumsel Melalui Pemeriksaan Kanker Servik Metode IVA dan Pemeriksaan SADARI

Ikatan Istri Pimpinan (IIP) BUMN Wilayah Sumsel dari tanggal 20 September 2018 sampai dengan 30 November 2018 mengadakan kegiatan Bulan Bakti Pemeriksaan Dini Kanker Serviks Metode IVA  dan Sadari. Kegiatan ini sejalan dengan program kerja OASE dan IIP BUMN Pusat dalam rangka menurunkan angka prevalensi penderita kanker serviks dan payudara.

Halal Bi Halal IIP BUMN Wilayah Sumateta Selatan

Pentingnya memperat ukhuwah dan toleransi antar umat beragama merupakan tema yang diangkat pada pelaksanaan Halal Bi Halal IIP BUMN Wilayah Sumsel tahun 2018. Acara  Halal Bi Halal setiap tahun merupakan program kerja rutin tahunan IIP BUMN Sumsel yang pelaksanaannya tahun ini  bekerja sama dengan Persatuan Istri Karyawan Pupuk Sriwidjaya pada tanggal 17 Juli 2018 bertempat di Gedung Graha Pupuk Sriwidjaya Palembang.

Peduli Anak Jalanan, IIP BUMN Wilayah Sumsel Gelar Penyuluhan Narkoba untuk Anak Jalanan dan Baksos

Pada tanggal  4 Mei 2018, bertempat di Gedung Serbaguna Sriwidjaya PT Bukit Asam Tbk Unit Dermaga Kertapati Palembang, IIP BUMN wilayah Sumatera Selatan mengadakan kegiatan Penyuluhan Narkoba dan Bakti Sosial serta Penyuluhan Kesehatan untuk seratus (100) anak Jalanan yang tergabung dalam komunitas Relawan Anak Sumatera Selatan (RASS). Tema yang diangkat dalam kegiatan ini " Menggapai Masa Depan dan Katakan Tidak Pada Narkoba".

IIP BUMN Wilayah Sumsel Peduli Penghijauan

Salah satu program kerja unggulan  IIP BUMN Wilayah Provinsi Sumsel pada tahun 2018 adalah melakukan penanaman pohon melalui  kegiatan " IIP BUMN Sumsel Peduli Penghijauan" yang pelàksanaannya pada Tanggal 5 April 2018 dengan pelaksana IIP BUMN Bank BRI Wilayah Sumsel yang sekaligus merupakan anggota IWABRI. Kegiatan ini dihadiri oleh Pimpinan wilayah PT  Bank BRI Sumsel dan Babel dan Jajaran Manajemen serta Pimpinan BRI Cabang Palembang.

Bazar Butik Antik dan Sembako IIP BUMN Perwakilan Provinsi Sumatera Selatan

Pada tanggal 12 Februari 2018 Ikatan Istri Pimpinan (IIP) BUMN Perwakilan  Provinsi Sumatera Selatan  mengadakan kegiatan Bazar Butik Antik dan Sembako  dengan Tema "IIP BUMN Sumsel Peduki dan Berbagi Untuk Negeri" yang merupakan Program Kerja tahunan sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat sekitar yang membutuhkan. Adapun penyelenggara Bazar kali inn adalah IIP Bank BNI dan IIP Bank Mandiri Sumsel.