BHAKTI SOSIAL RAMADHAN IIP BUMN LAMPUNG

"SUCIKAN HATI DENGAN BERBAGI " Itulah tema kegiatan BHAKTI SOSIAL RAMADHAN 1439 H, IIP BUMN propinsi Lampung pada hari Sabtu, 02 Juni 2018 , dengan mengunjungi pemukiman penduduk di LK i Kelurahan Garuntang kecamatan Bumi Waras-Blampung Senyum Bahagia terpancar dari 50 KK yang mendapatkan bingkisan ,, semoga kegiatan ini dapat membantu dan bermanfaat utk sesama..

IIP BUMN JATIM: "Berbagi Berkah Ramadhan, Berbagi Senyum Untuk Sesama"

" Berbagi Berkah Ramadhan, Berbagi Senyum Untuk Sesama ", merupakan salah satu program Bidang Sosial IIP BUMN Wilayah Jawa Timur yang diadakan pada hari Rabu, 30 Mei 2018. Di bulan Ramadhan 1439 H yang penuh berkah kali ini ibu-ibu IIP BUMN Wilayah Jatim melaksanakan Bakti Sosial dengan berbagi berkah dan berbagi senyum bagi sesama dengan tujuan meningkatkan rasa simpati dan empati agar berkah di bulan Ramadhan ini dapat dirasakan bersama.

Tali Asih Ramadhan di Kementrian BUMN

Pada hari ini, Rabu, 16 Mei 2018, ketua beserta pengurus IIP wilayah Jabodetabek menghadiri acara Tali Asih Ramadhan yang diselenggarakan oleh DWP kementrian BUMN dan IIP BUMN. Acara Tali Asih Ramadhan ini diselenggarakan dengan tujuan untuk menyalurkan bingkisan sembako untuk pegawai BUMN gol II, pegawai outsourcing, pegawai honorer di lingkungan kementrian BUMN sebanyak 400 orang.