PELAKSANAAN PROGRAM INDONESIA BERSIH IIP BUMN KALTIMRA
PELAKSANAAN PROGRAM INDONESIA BERSIH IIP BUMN KALTIMRA.
Dalam rangka melaksanakan Program Kerja yaitu Indonesia Bersih Sampah Plastik tahun 2019, IIP BUMN Kaltimra telah merealisasikan Program Kerja tersebut pada tanggal 24 Juli 2019 di Pantai Beras Basah Bontang. Pelaksanaan Program Indonesia Bersih IIP BUMN Kaltimra dihadiri oleh ibu ibu anggota IIP BUMN Kaltimra yaitu dari Perusahaan PKT, BRI, BNI dan Sucofindo.
Dalam sambutan Ketua IIP BUMN Kaltimra Ibu Ira Achmad Bakir Pasaman mengutarakan bahwa tujuan Pelaksanaan Program Indonesia Bersih selain sebagai wujud kontribusi dan dukungan IIP BUMN Kaltimra terhadap kebersihan lingkungan sekitar juga mendukung Program Pemerintah mengurangi timbunan sampah unorganik dan meningkatkan pengelolaan sampah. Dimulai dengan membudayakan Reuse, Reduse dan Recycle. Serta berupaya untuk memilah & mengolah sampah menjadi limbah yg bermanfaat melalui Program Ketrampilan Transfer Knowledge IIP BUMN Kaltimra yg selama ini telah & terus dilakukan.