IVA TES DAN SADANIS OLEH PERISPINDO I


KEGIATAN GERAKAN MASYARAKAT (GERMAS) SEHAT DETEKSI DINI WUJUDKAN WANITA INDONESIA BEBAS KANKER SERVIKS DAN PEMERIKSAAN KANKER PAYUDARA.


Pada hari Jumat 8 Maret 2019 bertempat di terminal penumpang Pelabuhan Bandar Deli Belawan berlangsung kegiatan Gerakan Masyarakat (Germas) Sehat Deteksi Dini wujudkan wanita Indonesia bebas kanker Serviks dan Payudara. Kegiatan ini meliputi : pemeriksaan IVA test (deteksi dini kanker serviks) dan pemeriksaan kanker payudara secara gratis.

Kegiatan diselenggarakan oleh Perispindo I (Persatuan Istri Pegawai PT Pelabuhan Indonesia) I bekerjasama IIP BUMN (Ikatan Istri Pimpinan BUMN ) wilayah Sumut sebagai wujud nyata dari BUMN hadir untuk negeri dan sesuai dengan program OASE kabinet Kerja Iriana. Kegiatan ini juga didukung oleh pihak terkait yaitu PT. Pelindo (Pelabuhan Indonesia ) I, PT PHCM (Prima Husada Cipta Medan), dan Dinas Kesehatan Medan. Ketua dari kegiatan ini adalah ibu Ariyanti Bambang Eka Cahyana sebagai ketua umum Perispindo I.

Hadir dalam kegiatan ini : ketua Umum IIP BUMN Pusat ibu Eri Imam Apriyanto dan jajaran pengurus, ketua umum IIP BUMN wilayah sumut ibu Susandarini Trisilo Ari dan jajaran pengurus. Pada pembukaan acara hadir ibu-ibu pimpinan dari berbagai instansi BUMN yang tergabung dalam IIP BUMN wilayah Sumut.

Sasaran dari pemeriksaan Iva tes dan kanker payudara adalah: istri pegawai Pelindo I,karyawati Pelindo I, tenaga outsourcing PT Pelindo I, dan masyarakat sekitar Belawan. Acara yang berlangsung sejak pukul 8 pagi berakhir hingga pukul 12 diikuti peserta  sebanyak 253 orang. Sebelum pemeriksaan Iva test, peserta mendapat sosialisasi mengenai deteksi kanker yang disampaikan oleh : dr. Heva Julieta Sinaga.

Dalam kesempatan yang sama juga diselenggarakan kegiatan bazaar bertema : Go Green yang diikuti oleh berbagai pihak, termasuk IIP Sumut, cabang-cabang Perispindo I, bank sampah, PHCM, SMPN 38 Medan, Kemitraan Bina Lingkungan PT.  Pelindo 1.

Bagikan