IIP BUMN RIAU MENDUKUNG GERAKAN "INDONESIA BERSIH"

Sampah plastik yang sangat mencemari lingkungan memang menjadi sebuah persoalan besar di negeri ini. Indonesia negeri tercinta menjadi penyumbang sampah plastik terbesar no 2 di dunia, dan sudah seharusnya kita menjadi prihatin dengan masalah ini.

Sesuai program arahan dari   IIP BUMN Pusat dan mendukung GERAKAN INDONESIA BERSIH , IIP BUMN Riau menyelenggarakan kegiatan : 

"Penyuluhan tentang bahaya sampah plastik" - Dinas Lingkungan Hidup

"Menabung sampah jadi emas" - PT. Pegadaian Persero

"Pelatihan ketrampilan mengolah sampah plastik" - Dalang Collection

Kegiatan yang dihadiri oleh 48 Ibu ibu dari beberapa instansi BUMN yang ada di Pekanbaru ini diharapkan dapat menambah wawasan akan bahaya sampah plastik dan kesadaran untuk mengurangi pemakaian plastik dalam kehidupan sehari hari.

Bagikan