Edukasi Menolak Sampah Plastik dalam Rangka Peringatan Hari Kartini

Dalam rangka memperingati Hari Kartini th 2019 IIP BUMN memiliki rangkaian beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan baik di tingkat Pusat maupun Wilayah IIP BUMN. Dengan mengambil tema " Wanita Indionesia Peduli Lingkungan Membangun Indonesia Bersih " rangkaian kegiatan telah di awali dengan kegiatan Donor Darah tgl 5 dan 6 maret 2019. Pada hari ini, Jum'at 15 maret 2019 IIP BUMN Pusat bersama IIP Jabodetabek dan PT Pelabuhan Indonesia II menyelenggarakan Kegiatan Edukasi Bahaya sampah plastik dalam program Indonesia Bersih. Hal ini merupakan pelaksanaan program IIP BUMN dan tindak lanjut dari Program Oase KK
Sebagai panitia penyelenggara IIP Jabodetabek , IPC Pelindo II dan Yayasan Barunawati Nusantara secara maraton melaksanakan program Indonesia Bersih ini ke semua sekolah binaan PT. PELINDO II diantaranya :

SD JUARA Tanjung Priok
SD Barunawati 3 Tanjung Priok
SD Barunawati 4 Tanjung Priok
SMP Barunawati 2 Tanjung Priok
SMP Barunawati 3 Tanjung Priok
SMK Barunawati Tanjung Priok
TK Barunawati Tanjung Priok
TK Barunawati Pontianak
TK Barunawati Teluk Bayur
TK Barunawati Pontianak
TK Barunawati Palembang
TK Barunawati Bengkulu

Kegiatan hari ini diawali dengan pemberian secara simbolis bantuan tempat sampah untuk dalam ruangan dan luar ruangan kepada semua sekolah yang tersebut diatas , juga pemberian buku2 cerita tentang cerita Indonesia dari 'Room to Read' ( penggiat literasi yang menyebarkan anak cinta buku) serta menyampaikan edukasi bahaya sampah plastik kepada 150 murid dari
SD Barunawati 3
SMP Barunawati 2
SD Juara Tanjung Priok

Edukasi disampaikan oleh Ibu Riana , Ibu Ira, Ibu Wiwik, Ibu Santi Dani , Ibu Punki dari IIP BUMN wilayah Jabodetabek.

Bagikan