BAKTI SOSIAL IIP BUMN NTB KE YAYASAN RUMAH TAHFIDZ INSAN KAMIL

                    Dalam rangka bakti sosial, IIP BUMN NTB berkunjung ke Rumah Tahfidz Insan Kamil di Labulia, Lombok Tengah. Kegiatan ini diikuti oleh 14 intansi yang tergabung dalam IIP BUMN NTB, yakni Perum. DAMRI, Perum. BULOG, PT. PELINDO 3 LEMBAR, PT. ASDP INDONESIA FERRY, PT. GARUDA INDONESIA, Bank Mandiri, Bank BTN, PT. JASA RAHARJA (PERSERO), PT. POS INDONESIA, Bank BNI, Bank BRI, PT. PLN (PERSERO) dan PT. PEGADAIAN. Kehadiran Ibu-Ibu disambut langsung oleh Pimpinan Yayasan Rumah Tahfidz Insan Kamil, TGH. Muharrar Iqbal, MA beserta para santri dan santriwati dan warga setempat. Bantuan yang diberikan berupa sembako, sarung, Al-Qur,an, meja ngaji, dan juga dana untuk sarana dan prasarana yayasan tersebut. Semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat.


Bagikan